10 Chu-hai Jepang yang Dapat Dibeli di Minimarket

Ingin merasakan keceriaan selama tinggal di Jepang atau hanya ingin sekedar menikmati minuman alkohol manis yang kuat? Berikut adalah 10 pilihan chu-hai untuk Anda coba!

Check out our writers’ top Japan travel ideas!

This post may contain affiliate links. If you buy through them, we may earn a commission at no additional cost to you.

10 Chu-hai berikut bisa Anda beli di minimarket! Chu-hai (チューハイ) adalah minuman beralkohol dari minuman keras yang dicampur dengan minuman lain, misalnya air berkarbonasi.

 

1. Hyouketsu (氷結)

Hyouketsu adalah vodka yang dicampur dengan air berkarbonasi rasa buah. Untuk jenis biasa yang mengandung alkohol 4%, hadir dalam rasa lemon, jeruk grapefruit, plum, persik, dan air kelapa. Sebaliknya, untuk yang lebih kuat dengan kandungan alkohol 9%, terdiri dari rasa lemon, jeruk grapefruit, jeruk nipis, dan nanas. Hyouketsu juga memiliki seri Zero - tanpa gula, tanpa purine, tanpa pemanis buatan. Seri Zero mengandung 6% alkohol dengan pilihan rasa lemon dan jeruk grapefruit. Untuk seri Hayatsumi (早摘み), yang artinya memetik lebih awal, rasa manisnya dikurangkan sehingga cocok bagi Anda yang tidak suka manis. Hayatsumi memiliki kandungan alkohol 4% dengan rasa lemon. Selain itu, ada pula seri Zeitaku (贅沢), yang berarti mewah. Memiliki kandungan alkohol 5% dengan rasa Chardonnay sparkling. Cek situs resmi bahasa Jepang di sini.

 

2. Horoyoi (ほろよい)

Horoyoi berarti sedikit mabuk. Seperti yang dikatakan pada nama produknya, Horoyoi memiliki persentase alkohol yang rendah dan kaya akan rasa. Rasanya terdiri dari soda putih, soda anggur, casis & orange, coca-cola, persik, jeruk grapefruit asin, es teh & soda, lemon & jahe, plum soda, madu & lemon, serta apel. Cek situs resmi bahasa Jepang di sini.

 

3. Souhi (爽hi)

Souhi adalah chu-hai yang dijual oleh Seven Premium, deretan produk keluaran Seven Eleven. Sesuai dengan kata premium pada namanya, produk-produk mereka cukup mewah, tetapi harganya terjangkau. Souhi memiliki kandungan alkohol 6% dan hadir dalam rasa lemon, jeruk grapefruit, flat lemon, Chardonnay, apel, dan pir Jepang. Cek situs resmi bahasa Jepang di sini.

 

4. Otokoume Sour (男梅サワー)

Otokoume, rangkaian produk yang dibuat dari plum yang sangat asam. Tersedia dalam rasa permen, permen karet, dan tentu saja, chu-hai! Chu-hai Otokoume memiliki kandungan alkohol 5% dan hanya ada satu rasa, plum yang sangat asam. Cek situs resmi bahasa Jepang di sini.

 

5. Kalori (カロリ)

Suka alkohol, tetapi tidak suka kalori? Kalori memiliki kandungan kalori 50% lebih rendah dari chu-hai lainnya. Tersedia dalam rasa leci, lidah buaya & anggur muskat, lemon, anggur, acerola, jeruk grapefruit, citrona, persik, dan mangga. Cek situs resmi bahasa Jepang di sini.

 

6. Cocktail Kalori (カクテルカロリ)

Dari produsen yang sama dengan Kalori, Cocktail Kalori menawarkan semua cocktail favorit Anda dengan 50% kalori di dalam kaleng aluminum praktis! Terdiri dari rasa black currant, kiwi mojito, berry mojito, rainbow fruit mix, lidah buaya & yogurt, jeruk casis, anggur muskat & persik, jeruk grapefruit spesial, serta persik dan jeruk. Cek situs resmi bahasa Jepang di sini.

 

7. Can Chu-hi (Canチューハイ)

Can Chu-hi memiliki rasa yang lebih kering dibandingkan chu-hai serupa lainnya dengan rasa buah.

Kandungan alkohol: 8%

Rasa yang tersedia: Lemon, jerup grapefruit, jeruk nipis, dan polos (tanpa rasa buah).

Cek situs resmi bahasa Jepang di sini.

 

8. Hiliki (ハイリキ)

Hiliki adalah chu-hai pertama yang dijual di Jepang pada tahun 1983. Hiliki menjual rasa kuno, tetapi abadi dari campuran jus lemon, shouchu, dan air murni.

Kandungan alkohol: 7%

Rasa yang tersedia: Lemon dan polos.

Cek situs resmi bahasa Jepang di sini.

 

9. Honshibori Chu-hai (本搾りチューハイ)

Hideto KOBAYASHI/Flickr

Shibori berarti jus. Honshibori memiliki banyak kandungan jus di dalamnya, bahkan terdapat beberapa campuran padat. Untuk menikmati Honshibori sepenuhnya, produsennya merekomendasikan Anda untuk membalikkan kaleng sebelum diminum.

Kandungan alkohol: 7%

Rasa: Jeruk grapefruite, lemon dan jeruk.

Cek situs resmi bahasa Jepang di sini.

 

10. STRONG ZERO (ストロングゼロ)

Strong Zero membekukan buah-buahan mereka di suhu -196 derajat, menghancurkan lemon beku utuh, dan mencampurkannya ke dalam minuman keras mereka. Ini menciptakan rasa buah yang begitu kuat.

Kandungan alkohol: 8% (mungkin tidak terlalu kuat bagi beberapa orang di antara Anda).

Rasa yang tersedia: Anggur hijau, lemon, jeruk grapefruit, flat lemot, plum, dan persik.

Jika Anda ingin sesuatu yang tidak terlalu manis, cobalah Strong Zero Dry.

Cek situs resmi bahasa Jepang di sini.

The information in this article is accurate at the time of publication.

About the author

sakowako.yum
sakowako.yum
  • Check out our writers’ top Japan travel ideas!

Cari Restoran