Mari Masuki Iglo Jepang di Yuki Matsuri Kota Yokote!

Ingin mencoba masuk ke rumah iglo? Anda tidak perlu jauh-jauh pergi ke Kutub Utara, karena festival di Yokote akan menjawab rasa penasaran Anda.

Check out our writers’ top Japan travel ideas!

This post may contain affiliate links. If you buy through them, we may earn a commission at no additional cost to you.

Pernahkah Anda bertanya-tanya bagaimana rasanya tinggal di rumah iglo? Kabar baiknya, Anda tidak perlu pergi jauh-jauh ke Kutub Utara untuk mencari tahu! Arahkan kaki Anda ke Yokote, kota yang terletak di bagian tenggara Prefektur Akita, untuk menghadiri festival rumah salju mirip iglo yang diadakan setiap bulan Februari.

shibuya246/Flickr

Di Yokote no Yuki Matsuri atau Festival Yokote Kamakura, Anda akan menemukan lebih dari 100 rumah salju mirip iglo yang dibangun di berbagai lokasi di kota. Festival ini diadakan setiap tahun pada tanggal 15 dan 16 Februari.

shibuya246/Flickr
Festival berusia 400 tahun ini konon berawal dari acara tradisional mengembalikan dekorasi Tahun Baru kepada para dewa dengan cara membakarnya, dan juga merupakan bentuk tradisi yang dilakukan anak-anak untuk mengusir burung perusak tanaman.
www.jnto.go.jp

Rumah-rumah salju yang disebut "Kamakura" dibuat dengan melubangi gundukan salju agar dapat memuat beberapa orang di dalamnya. Sebagian besar kamakura dibangun dan dikelola oleh anak-anak dan remaja.

Altar salju yang diukir di dinding bagian dalam kamakura didedikasikan untuk dewa air. Pengunjung dan penduduk setempat akan berdoa kepada dewa air untuk memberkati panen di musim semi mendatang dengan memberikan curah hujan yang tinggi. Itu karena pertanian adalah industri utama di Prefektur Akita, dan banyak penduduknya yang bekerja sebagai petani padi.

Orang-orang yang lewat diundang oleh anak-anak dalam dialek Akita untuk masuk ke dalam kamakura dan menikmati minuman beras fermentasi yang manis. Semua orang dapat mengobrol dengan gembira sambil makan kue beras dan makanan manis di sana. Ini merupakan cara konvensional untuk menghabiskan waktu di kamakura.

www.jnto.go.jp

Dengan mengundang orang asing ke dalam rumah-rumah salju kecil dan menawarkan sepotong mochi panggang dan anggur amazake yang hangat, mereka berharap roh air akan menganugerahi hujan yang banyak di musim semi untuk panen padi yang baru.

japantravel.com

Sebagai imbalannya, pengunjung akan memberikan persembahan kepada dewa air dan berdoa agar wilayah tersebut diberikan panen yang melimpah. Selain kamakura berukuran besar, Anda juga bisa melihat banyak miniatur kamakura di sekitar kota.

shibuya246/Flickr

Ratusan kamakura kecil seukuran lampion tersebar di sepanjang Sungai Yokote. Kamakura mini ini diterangi oleh lilin dari senja hingga sekitar pukul 21:00, menciptakan lautan cahaya yang begitu memesona. Anda akan bisa menemukan lebih banyak kamakura mini di halaman Sekolah Dasar Minami, dan beberapa patung salju yang dipajang di depan gedung sekolah juga terlihat indah. Selama festival berlangsung, anak-anak dapat menikmati bermain seluncur salju.

www.japan-guide.com

 9. Map

www.japan-guide.com

Area penyelenggaraan festival membentang dari timur Stasiun Yokote hingga ke Kastil Yokote, yang terletak sekitar dua kilometer di seberang Sungai Yokote. Dimulai dari stasiun, pengunjung dapat berjalan-jalan santai di kota dan menikmati pemandangan kamakura yang dibangun di samping rumah-rumah di lingkungan sekitar. Anda juga bisa ikut mengambil bagian dalam pembuatan kamakura di salah satu sesi di Taman Komyoji.

www.japan-guide.com
Spesial Tohoku

The information in this article is accurate at the time of publication.

About the author

Yuki.Ling
Yuki.Ling
  • Check out our writers’ top Japan travel ideas!

Cari Restoran