10 Suvenir Jepang yang Bisa Dibeli di Toko 100 Yen

Jepang dipenuhi dengan toko 100 yen. Ada berbagai barang kebutuhan yang bisa Anda beli di sini dengan harga 100 yen ditambah pajak. Toko 100 yen adalah solusi tepat untuk Anda yang memiliki budget terbatas dalam mencari suvenir khas Jepang. Berikut adalah 10 barang berguna dari toko 100 yen yang bisa Anda jadikan oleh-oleh.

Check out our writers’ top Japan travel ideas!

This post may contain affiliate links. If you buy through them, we may earn a commission at no additional cost to you.

 

Dalam beberapa tahun terakhir, toko 100 yen menyebar luas di seluruh Jepang. Anda dapat membeli bermacam-macam barang kebutuhan dengan harga yang murah, termasuk produk-produk unik dan praktis yang cocok untuk buah tangan.

Daftar di bawah ini adalah 10 produk dari toko 100 yen yang bisa Anda beli agar penerima juga dapat memahami kualitas produk Jepang dan budayanya. 

 

1. Furifuri Gohan Ball (Nasi Bola)

Anda cukup memasukkan nasi ke dalam wadah ini dan mengocoknya untuk membuat tiga bola nasi kecil yang lucu.

Mudah dibuat dan praktis karena ukuran nasi yang mini dapat Anda makan sekali suap.

 

2. Mangkuk

Di Jepang, saat makan nasi, mereka menggunakan mangkuk sebagai wadahnya.

Anda dapat menemukan mangkuk motif Jepang atau motif sederhana di toko 100 yen.

 

3. Sumpit

Di Jepang, hanya makanan Barat yang dimakan menggunakan peralatan makan Barat, sedangkan makanan lainnya dengan sumpit.

Anda bisa menemukan segalam macam jenis sumpit, mulai dari ukuran pendek untuk anak-anak hingga ukuran panjang, sumpit yang terbuat dari bahan tertentu, dan sebagainya.

 

takuhitofujita/Flickr

 

4. Cangkir Teh

Ketika minum teh Jepang, Anda harus meminumnya dari cangkir teh yang disebut "yunomi". Sama halnya dengan mangkuk nasi, yunomi tersedia dalam pola dan ukuran yang bervariasi, termasuk motif tradisional Jepang.

 

5. Piring Jepang

Ada berbagai jenis alat makan yang dijual di toko-toko 100 yen, tetapi di antara semua itu, piring-piring dengan corak Jepang yang lucu cukup menarik perhatian.

Ukurannya kecil, jadi Anda bisa membawanya pulang ke negara Anda tanpa perlu khawatir akan memakan banyak tempat di koper. Di toko 100 yen, Anda dapat menemukan satu set peralatan makan Jepang berharga terjangkau yang sesuai dengan anggaran dan keinginan Anda.

 

6. Cetakan Futomaki Sushi

Kini, sushi sudah menjadi salah satu makanan Jepang yang sangat populer di seluruh dunia. Dengan cetakan ini, Anda dapat membuat futomaki sushi di rumah! Anda bisa mengisinya dengan apa pun yang Anda suka dan menikmati futomaki buatan sendiri.

 

7. Cetakan Hosomaki Sushi 

Sushi Jepang hadir dalam dua jenis, futomaki (jenis yang tebal) dan hosomaki (jenis yang tipis). Dengan cetakan hosomaki, Anda bisa membuat sushi seperti kappamaki (mentimun) dan tekkamaki (tuna mentah) di rumah.

Tatsuo Yamashita/Flickr

 

8. Cetakan Onigiri Segitiga 

Hal yang perlu Anda lakukan pada cetakan ini adalah memasukkan nasi dan menekan dengan tutupnya.

Mirip seperti cetakan furifuri bola nasi, Anda dapat membuat onigiri segitiga dengan mudah dan cepat.

Tatsuo Yamashita/Flickr

 

9. Pemotong Onigiri Karakter Mini

Berikut adalah beberapa pemotong (seperti pemotong kue) yang dapat Anda gunakan untuk membuat onigiri dengan bentuk lucu. Seperti halnya cetakan onigiri biasa, Anda hanya perlu memasukkan nasi dan menekannya. Jika menambahkan topping seperti rumput laut dan telur, Anda bisa menyempurnakan onigiri lucu Anda!

 

10. Pembolong Dekoratif Nori

Jika Anda ingin membuat onigiri imut yang memiliki wajah dan dekorasi lain, Anda memerlukan salah satu dari pembolong praktis ini.

Persis seperti pembolong kertas yang Anda gunakan di kantor, Anda cukup meletakkan selembar nori ke dalam pembolong dan menekan tuas ke bawah.

The information in this article is accurate at the time of publication.

About the author

honoca.
honoca.
  • Check out our writers’ top Japan travel ideas!

Cari Restoran