Flex Rail-Ticket: Diskon Tiket Shinkansen untuk Penduduk Asing di Jepang!

Siapa bilang naik shinkansen harus bayar mahal? Faktanya, wisatawan Internasional yang datang ke Jepang dapat bepergian ke banyak tempat dengan diskon besar berkat sistem Japan Rail Pass. Namun, tidak demikian untuk penduduk asing yang tinggal di Jepang karena naik shinkansen tanpa tiket pass harganya bisa sangat mahal. Diskon tiket shinkansen mungkin sangat jarang ditemukan, tetapi bukan berarti tidak tersedia sama sekali. Sebenarnya, ada sistem yang tidak banyak orang tahu yang memberikan diskon 25% untuk penduduk asing dan wisatawan ke beberapa destinasi seperti Tokyo dan Kyoto. Sistem itu adalah paket Flex Rail-Ticket dari JR Tokai Tours. Baca terus jika Anda ingin mengetahui informasi lengkapnya!

Check out our writers’ top Japan travel ideas!

This post may contain affiliate links. If you buy through them, we may earn a commission at no additional cost to you.

Cara Kerja Flex-Rail Ticket

Flex-Rail Ticket adalah tiket terusan kereta (pass ticket) yang disediakan oleh JR Tokai Tours untuk Jalur Tokaido antara Kyoto, Osaka, Tokyo, Gunung Fuji (Stasiun Mishima), dan Hakone (Stasiun Odawara).

Tiket ini berfungsi seperti paket tur sehingga ada beberapa ketentuan yang berlaku. Pertama, Anda hanya dapat membeli tiket pulang-pergi, dan perjalanan pulang Anda harus dalam waktu tujuh hari. Perlu diketahui bahwa paket tur tidak termasuk tur wisata. Sebaliknya, Anda akan memperoleh beberapa kupon diskon yang bisa digunakan selama perjalanan. Meskipun disebut tur, tidak ada jumlah minimum rombongan, jadi Anda dapat menggunakannya untuk liburan mandiri atau bahkan perjalanan bisnis.

Berbeda dari kebanyakan tiket diskon dan tiket terusan kereta lainnya, Anda bebas memilih kereta yang Anda suka. Misalnya, Nozomi, kereta tercepat di Jalur Tokaido yang menghubungkan Tokyo dengan Kyoto dalam waktu 2 jam 20 menit. Namun, harap diingat bahwa kursi yang tersedia hanya kursi non reservasi, yang patut dipertimbangkan ketika Anda bepergian pada periode sibuk. Selain itu, Flexi-Rail Ticket tidak dijual selama periode puncak Tahun Baru dari tanggal 25 Desember hingga 5 Januari.

Anda harus menunjukkan paspor asing saat memesan tiket untuk mengecek validitas karena diskon tersebut tidak berlaku bagi pemegang paspor Jepang. Untungnya, tidak seperti Japan Rail Pass, Flexi-Rail Ticket tidak memberlakukan batasan tempat tinggal sehingga pelajar internasional dan eskpatriat di Jepang dapat menggunakannya. Di bagian selanjutnya, kami akan memberikan opsi tiket lain yang juga mencakup warga negara Jepang!

Harga dan Tempat Penjualan

Tabel di bawah menampilkan harga tiket terusan dari Stasiun Shin-Osaka, Stasiun Kyoto, atau Stasiun Nagoya ke Tokyo. Sebagai perbandingan, harga tiket reguler untuk perjalanan pulang-pergi dengan kursi non reservasi antara Tokyo dan Shin-Osaka adalah 27,240 yen (harga dapat berubah). Artinya, diskon yang bisa Anda peroleh dengan Flexi-Rail Ticket sekitar 25%. Silakan kunjungi situs web JR Tokai Tours untuk mengetahui detail harga tiket sesuai tujuan Anda.

Tiket terusan hanya dijual di outlet JR Tokai Tour. Di Tokyo, Anda akan menemukannya di dalam Stasiun Tokyo, Stasiun Shinagawa, dan di JR Tokai Tours cabang Shinjuku, yang berjarak sekitar 7 menit jalan kaki dari Stasiun Shinjuku. Anda juga dapat membelinya di cabang JR Tokai Tours Stasiun Shin-Yokohama, Stasiun Nagoya, Stasiun Kyoto, dan Stasiun Osaka. Untuk informasi lengkap direktori cabang JR Tokai Tour, klik di sini.

Flexi-Rail Ticket tidak dijual secara daring. Meski begitu, Anda tidak perlu repot-repot pergi ke stasiun untuk membeli tiket beberapa hari sebelumnya. Cukup tunjukkan paspor asing Anda kepada petugas di sana untuk proses kelayakan pada tanggal keberangkatan, dan tiket terusan sudah bisa langsung Anda terima. Jika Anda terbiasa menyimpan paspor di rumah, pastikan Anda membawanya hari itu. 

Dengan tiket terusan Flexi-Rail, jadwal perjalanan akan lebih fleksibel karena Anda bisa naik kereta kapan pun Anda mau. Seperti yang kami sebutkan di atas, Anda bebas memilih kereta. Jadi, kami sarankan Anda memanfaatkan keuntungan ini dan memilih yang tercepat!

Opsi Diskon Shinkansen Alternatif

Meskipun mencakup basis pelanggan yang besar, Flexi-Rail Ticket tidak cocok untuk perjalanan jangka panjang dan sekali jalan karena ini merupakan jenis tiket pulang-pergi yang harus digunakan dalam waktu tujuh hari.

Untuk mereka yang ingin berkeliling Jepang lebih lama, JR Tokai Tours menawarkan opsi lain, yaitu tiket Platt Kodama. Harga tiket tersebut bahkan lebih terjangkau daripada Flexi-Rail Ticket dan menyediakan pilihan sekali jalan untuk menyesuaikan kebutuhan Anda. Biaya perjalanan antara Tokyo dan Osaka hanya dikenakan harga 10,700 yen, sedangkan Tokyo dan Nagoya 8,500 yen. Anda juga dapat melakukan upgrade ke kursi Green Car kelas satu dengan biaya tambahan 1,000 yen untuk perjalanan Tokyo - Nagoya, dan 1,500 yen untuk Tokyo - Osaka. Tiket ini sudah termasuk voucher gratis bir atau soft drink.

Sayangnya, tiket Platt Kodama terbatas pada kereta Kodama yang paling lambat. Anda juga harus membeli tiket setidaknya satu hari sebelum keberangkatan. Bahkan, kursi ditetapkan di kereta tertentu tanpa penjadwalan ulang. Terlebih lagi, ada beberapa biaya tambahan pada periode-periode sibuk. Informasi lebih lanjut mengenai harga, jadwal, dan destinasi, silakan kunjungi halaman Platt Kodama di JR Tokai Tours.

Namun, jika Anda memiliki rencana perjalanan pasti dan tidak keberatan menghabiskan satu atau dua jam ekstra di shinkansen, tiket Platt Kodama sepertinya menjadi pilihan alternatif yang menarik. Apalagi tiket ini dapat digunakan oleh penduduk asing dan warga negara Jepang.

Catatan: Platt Kodama harus dibeli secara langsung di outlet JR Tokai Tours yang dicantumkan di atas.

Check out our writers’ top Japan travel ideas!

Mari Berkeliling Jepang dengan Harga Ekonomis!

Kami berharap gambaran umum tentang Flexi-Rail Ticket akan membantu Anda menghemat anggaran pada perjalanan berikutnya ke Jepang. Baik Anda pergi untuk urusan bisnis atau liburan, tidak ada salahnya mengetahui berbagai opsi yang tersedia untuk referensi. Ingat, Anda tidak harus selalu membayar mahal demi bisa naik shinkansen!

 

Kredit Gambar: Ampika Muangthong / Shutterstock

Jika Anda ingin memberikan komentar pada salah satu artikel kami, memiliki ide untuk pembahasan yang ingin Anda baca, atau memiliki pertanyaan mengenai Jepang, hubungi kami di Facebook!

The information in this article is accurate at the time of publication.

About the author

Rebecca
Rebecca
  • Check out our writers’ top Japan travel ideas!

Cari Restoran