8 Destinasi Wisata untuk Perjalanan Singkat dari Tokyo

Tokyo adalah tujuan nomor satu bagi para wisatawan di Jepang. Di sana, tentu Anda akan disuguhkan berbagai destinasi wisata dan bisa mendapatkan banyak pengalaman menarik. Meskipun demikian, mungkin Anda ingin mencoba hal lain yang belum pernah Anda alami sebelumnya di Jepang. Jika Anda memiliki satu atau dua hari ekstra, mengapa tidak mengunjungi salah satu destinasi ini?

Check out our writers’ top Japan travel ideas!

This post may contain affiliate links. If you buy through them, we may earn a commission at no additional cost to you.

Tokyo adalah kota yang menarik dan penuh kejutan maka tak heran ada banyak orang yang ingin datang berkunjung ke sana. Ada begitu banyak hal yang bisa dilihat dan dilakukan di Tokyo. Namun, apabila Anda memiliki setidaknya 1 atau 2 hari waktu luang, Anda bisa mengeksplorasi berbagai tempat. Berikut ini adalah 8 tempat rekomendasi saya yang lokasinya tak jauh dari Tokyo. Jika berkunjung ke sana, Anda mungkin bisa mendapatkan pengalaman spesial yang tidak pernah ada di Tokyo.

 

1. Yokohama

Dibutuhkan waktu kurang dari 30 menit dari pusat Tokyo untuk bisa sampai ke Yokohama, jadi Anda harus mencoba mengunjunginya meski tidak memiliki waktu sehari penuh. Yohohama adalah salah satu destinasi terbaik untuk berbelanja dan surga bagi para pecinta kuliner karena terdapat banyak sekali restoran dan toko. Selain itu, masih ada lagi tempat lainnya yang bisa dikunjungi, seperti Yokohama Red Brick Warehouse (Akarenga), Cosmo Clock 21 (roda kincir raksasa), dan Chinatown Yokohama.

fjt0318/Flickr

Jika Anda benar-benar menyukai ramen Jepang, Museum Ramen di Shin-Yokohama tidak boleh dilewatkan. Di sini, Anda dapat menikmati berbagai varian ramen dalam satu lokasi!

knhiraoka/Flickr

2. Kamakura

PIXTA

Kamakura, kota di Prefektur Kanagawa yang terkenal sebagai kota kuno untuk samurai, dapat dicapai sekitar 60 hingga 90 menit dari pusat Tokyo. Ada banyak kuil Buddha dan Shinto yang berkaitan erat dengan pemerintahan samurai pertama di daerah ini. Jika Anda datang ke Kamakura setelah mengunjungi Tokyo, kota modern dan penuh gaya, Anda bisa merasakan perubahan suasana yang sangat drastis di kota bersejarah, Kamakura.

3. Nikko, area Kinugawa

Nikko merupakan kota yang terkenal dengan Nikko Toshogu (ditetapkan sebagai harta nasional) yang dibangun pada awal abad ke-17 (1617) oleh Tokugawa Ieyasu (Shogun pertama dari Keshogunan Tokugawa Jepang). Di wilayah Nikko yang berada di Prefektur Tochigi, Anda bisa menemukan berbagai kuil Buddha dan Shinto, yang beberapa di antaranya terdaftar sebagai Situs Warisan Dunia. 

PIXTA

Ada banyak tempat yang bisa Anda kunjungi di area ini, seperti Air Terjun Kegon (salah satu air terjun terbaik di Jepang), Kinugawa Onsen (resor onsen bersejarah), dan Nikko Edo Wonderland (taman hiburan bertema zaman Edo, 1603-1868).

 *_* /Flickr

Terdapat pula berbagai pilihan tur wisata yang bisa Anda ikuti untuk pergi ke area Nikko dan Kinugawa dari Tokyo: Perjalanan satu atau dua hari, wisata dengan bus atau kereta api, silakan Anda tentukan sesuai keinginan.

4. Hakone

Hakone berjarak sekitar 2 jam dari area Tokyo dengan kereta api. Hakone terkenal dengan pemandian air panas (Hakone onsen), kolam besar (Ashino Ko), dan pemandangan indah Gunung Fuji. Di sini juga terdapat banyak penginapan bergaya Jepang. Jangan lewatkan juga untuk mencoba onsen dan makanan tradisional Jepang sambil menikmati istirahat malam. Tersedianya bermacam-macam jenis tur dengan bus dan kereta dari Tokyo ke Hakone akan mempermudah Anda untuk mengunjungi area ini. Jika ingin merasakan berendam di pemandian air panas khas Jepang, Hakone harus menjadi salah satu pilihan destinasi Anda!

PIXTA

5. Gunung Fuji

Siapa yang tak kenal Gunung Fuji? Gunung tertinggi di Jepang yang sangat terkenal karena bentuknya yang indah. Dari Tokyo, ada beragam tur yang bisa Anda pilih untuk pergi ke Gunung Fuji, baik tur dengan bus, kereta, atau bahkan Shinkansen. Untuk beberapa tur wisata, Anda bisa pergi hingga ke stasiun pendakian ke-5 Gunung Fuji dengan bus. Namun, apabila Anda hendak mendaki Gunung Fuji, datanglah ke Jepang saat musim panas. Akan lebih baik lagi jika mendaki Gunung Fuji dengan pemandu wisata. Hal itu bisa menjadi momen yang paling tidak terlupakan.

PIXTA

6. Karuizawa

Karuizawa adalah destinasi yang sangat populer sebagai resor musim panas di Jepang. Berada di Prefektur Nagano, Karuizawa dapat dicapai kurang dari 1.5 jam dari Tokyo. Spot-spot indah, seperti Air Terjun Shiraito, Air Terjun Sengadaki, Kumoba-ike (disebut Danau Angsa) juga bisa Anda kunjungi. Namun, bukan hanya itu saja, masih banyak lagi tempat-tempat indah yang patut Anda datangi untuk bersantai sambil melihat keindahan alam. Jika punya waktu ekstra, Anda bisa menginap di penginapan bergaya Jepang dan merasakan berendam di onsen.

PIXTA

7. Izu

Semenanjung Izu sangat terkenal dengan onsennya, seperti yang ada di kota Atami, kota Shimoda, kota Ito, dan sebagainya. Anda bisa berpartisipasi dalam tur 1-2 hari dari Tokyo ke area Izu onsen. Semenanjung Izu dikelilingi oleh laut sehingga Anda dapat menikmati ikan segar di resor onsen sepanjang tahun. Selain itu, pantai Shirahama di area Izu juga merupakan destinasi wisata terbaik saat musim panas.

Nullumayulife/Flickr

8. Echigoyuzawa

Echigoyuzawa di prefektur Niigata terkenal dengan resor ski. Pada musim dingin, Anda dapat mencoba bermain ski dan berendam di onsen. Meskipun demikian, ini bukanlah tempat yang hanya dikunjungi untuk merasakan kegiatan musim dingin saja. Ada begitu banyak tempat dengan panorama yang luar biasa untuk menikmati keindahan daun-daun musim gugur atau memancing di sungai, bahkan Anda bisa mencoba bermain ski pada saat musim panas di lahan bersalju buatan. Butuh waktu sekitar 75 menit dengan Shinkansen dari Tokyo ke Echigoyuzawa.

* YUKO_M/Flickr
Spesial Kanto

The information in this article is accurate at the time of publication.

About the author

iwamayu2003
iwamayu2003
  • Check out our writers’ top Japan travel ideas!

Cari Restoran