30 Suvenir yang Wajib Dibeli di Bandara Narita

Beberapa orang mungkin lebih memilih berjalan-jalan di Jepang dengan tidak membawa terlalu banyak barang dan menghemat berbelanja sampai mereka tiba di bandara ketika penerbangan pulang. Berikut adalah daftar produk yang bisa Anda beli di Bandara Narita, perhentian terakhir Anda di Jepang. Sayonara pada beban membawa oleh-oleh dan nikmati liburan Anda!

Check out our writers’ top Japan travel ideas!

This post may contain affiliate links. If you buy through them, we may earn a commission at no additional cost to you.

1. Kit-Kat

Isriya Paireepairit/Flickr

Kit Kat merupakan suvenir populer dari Jepang. Anda bisa menemukan banyak varian rasa dan warna yang tersedia. Menurut situs Nestle Jepang, negara sakura ini adalah konsumen Kit Kat terbanyak kedua di dunia setelah Inggris. Jumlah rasa yang ada di Inggris sekitar 10, sedangkan di Jepang terdapat lebih dari 100 rasa termasuk rasa lokal. Anda bisa menemukannya di toko-toko suvenir. ANA FESTA (T2, 4F) / BLUE SKY (T2, Arrival lobby (South wing)), dll.

2. Pocky

Siapa yang tidak tahu Pocky? Makanan ringan dari Jepang yang terkenal di seluruh dunia. Toko "Glico-ya" telah dibuka pada musim semi 2015 di Fa-So-La SOUVENIR AKIHABARA (T2/T3, 3F), terletak di area keberangkatan. Giant Pocky dengan 3 rasa lokal terbatas juga dapat ditemukan di sana: Uji matcha, Shinshu Kyoto (anggur) dan Yubari melon. Satu box yang berisi 18 stik dijual seharga 1000 yen. Anda tidak bisa membeli rasa yang saya sebutkan tadi di mana pun kecuali di area lokal atau bandara.

 

3. Panganan Manis Rasa Matcha

Matcha (sejenis teh hijau) adalah rasa yang sangat populer di Jepang dan disukai para wisatawan asing. Meskipun bubuk matcha terasa sedikit pahit, rasa ini sangat cocok dipadukan dengan panganan manis, sama halnya seperti teh yang ideal diminum bersama panganan manis sebagai pendampingnya. Oleh sebab itu, Anda bisa menemukan berbagai makanan dengan rasa Matcha di minimarket dan toko-toko suvenir. Silakan pilih yang Anda suka.

4. TOKYO BANANA

OiMax/Flickr

Sebagai salah satu suvenir Tokyo paling populer, Anda pasti sering melihatnya di sekitar kota sebelum tiba di bandara. Terdiri dari kue bolu yang diisi dengan krim pisang. Rahasia kepopulerannya mungkin karena krim pisang dibuat dari puree pisang yang telah disaring, dan memberikan rasa yang alami. Dijual di hampir semua toko suvenir, seperti ANA FESTA (T1, 2F) (T2, 4F) / BLUE SKY (T2, 4F) (T2, 3F); setelah pemeriksaan paspor.

 

5. THE STRAWBERRY CAKE from GINZA

Diproduksi oleh produsen dari TOKYO BANANA, ini adalah kue bolu yang diisi dengan krim custard dan krim rasa stroberi. Sekali lagi, rasa stroberi yang terkandung dibuat dari bahan alami. Anda bisa merasakan butiran dari buah stroberi di dalam krim. Semoga teman-teman Anda akan menyukai rasa manis dan sedikit asam dari THE STRAWBERRY CAKE from GINZA. Dijual di sebagian besar toko suvenir seperti ANA FESTA, dll.

 

6. Kikyo Shingenmochi(桔梗信玄餅)

Kikyo Shingenmochi sangat direkomendasikan untuk dijadikan suvenir dari Jepang karena penampilannya. Terdiri dari mochi dan bubuk kinako (kedelai) yang dikemas dalam selembar furoshiki dengan sirup gula hitam. Cara memakannya: buka furoshiki lebar-lebar, letakkan mochi di bagian tengah, tuangkan sirup gula hitam di atasnya, tahan keempat ujung furoshiki dan oleskan sirup hingga merata dengan tangan menggunakan furoshiki. Selanjutnya, Anda dapat memakannya tanpa berantakan. Dijual di Sakura (T1, 4F) / (T2, 3F) atau di terminal 1 area keberangkatan.

7. ROYCE NAMA CHOCOLATE

Space Pirate Queen/Flickr

ROYCE adalah panganan manis terkenal di Sapporo yang memiliki toko di negara-negara Asia lainnya. Berasal dari Hokkaido yang membuat produk sehari-hari berkualitas tinggi, ROYCE menggunakan krim segar yang diproduksi di sana. Belilah beberapa untuk teman-teman dan keluarga Anda, terutama jika mereka penggemar cokelat. Temukan di:

Sebelum pemeriksaan: Fa-So-La (T1), BLUE SKY (T2), ANA FESTA (T2)

Setelah pemeriksaan: Fa-So-La (T1)/ Fa-So-La, BLUE SKY (T2)

 

8. ROYCE Potato Chip Chocolate

Keripik kentang renyah dan asin dilapisi dengan cokelat manis (setengah bagiannya). ROYCE Potato Chip Chocolate termasuk ke dalam 10 besar daftar suvenir bandara yang digemari wisatawan lokal dan internasional. Jangan lewatkan untuk mencobanya, apabila Anda suka, silakan beli lebih banyak di:

Sebelum pemeriksaan: Fa-So-La (T1), BLUE SKY (T2), ANA FESTA (T2)

Setelah pemeriksaan: Fa-So-La (T1)/ Fa-So-La, BLUE SKY (T2)

9. Jaga Pokkuru

Christian Tan/Flickr

Jaga Pokkuru, camilan kentang goreng yang renyah, terbuat dari kentang yang tidak dikupas dan diberi garam, dibuat di Hokkaido. Namun, selain di toko-toko di Hokkaido, Anda hanya bisa menemukannya di beberapa bandara saja atau di toko online. Produk populer di kalangan wisatawan. Berita baiknya, Anda bisa membeli produk dari Hokkaido tanpa harus pergi ke sana. Dijual di area setelah pemeriksaan: BLUE SKY (T1) / Fa-So-La Akihabara (T3, 3F) / (T2 satellite).

10. Teh Jepang

s_pixta_22429468_s

PIXTA

Beberapa dari Anda mungkin berpikiran untuk membawa pulang teh Jepang. Namun, jika Anda tidak yakin bagaimana cara menyiapkan teh Jepang, Anda bisa menemukan bubuk teh siap minum atau teh celup dengan berbagai rasa. Toko teh seperti Fukujuen (T2, 4F) atau toko suvenir seperti Fa-So-La (T1, 3F) menjual daun deh dengan kaleng lucu. Silakan pilih favorit Anda.

 

11. Kerajinan Tangan Chirimen(ちりめん細工)

PIXTA

Bagi Anda penggemar barang-barang lucu, kerajinan tangan Chirimen bisa menjadi pilihan tepat. Kecil, ringan, dan kawaii, terbuat dari kain krep sutra chirimen yang membedakannya dari produk lain. Beberapa kerajinan tangan Chirimen bisa ditemukan dalam bentuk makanan. Karya seni tradisional yang sangat indah ini dijual di toko kerajinan Jepang. Kyoto Craft Mart (T1, 4F) / SATSUMAYA OKUTANIEN (T1, 4F) / Wamonoya Kaya (T1, 4F).

 

12. Tenugui(手ぬぐい)

jennifer yin/Flickr

Tenugui adalah handuk katun dengan berbagai pola. Selain digunakan sebagai handuk, menggantungnya di dinding seperti sebuah gambar juga merupakan ide yang bagus. Warna dan pola indah tenugui dapat dengan mudah dimanfaatkan untuk apa pun sesuka Anda. Akan tetapi, Anda juga perlu mengetahui cara mencuci bahan katun dengan tepat agar tenugui tidak cepat rusak. Dijual di toko-toko kerajinan Jepang: Kyoto Craft Mart (T1, 4F) / Mamegui (T1, 4F) / Wamonoya Kaya (T1, 4F).

13. Boneka Kokeshi(こけし)

Hitty Evie/Flickr

Boneka Kokeshi dibuat dengan kayu menggunakan tangan, dan menciptakan ekspresi yang lebih hidup. Anda bisa membeli kokeshi gaya tradisional dan kontemporer untuk menaruhnya berdampingan dengan harmonis. Kokeshi bukan hanya sekedar karya seni semata, tetapi juga merupakan sesuatu yang pasti akan disukai siapa saja. Silakan temukan boneka kokeshi yang tersenyum pada Anda. Dijual di SATSUMAYA OKUTANIEN (T1, 4F) / Tenshodo (T1, 3F).

14. Edo Kiriko(江戸切子)

Gelas indah dari Tokyo. Sejarah Edo Kiriko berasal dari sekitar tahun 1834. Seorang pengrajin mengukir gelas dengan bubuk ampelas dan tekniknya telah dikembangkan ke tingkat yang lebih tinggi. Karya-karya indah ini dihargai sesuai dengan proses pengerjaan dan teknik yang digunakan. Dijual di Sakura (T1, 4F).

 

15. Kipas Lipat Jepang(扇子・うちわ)

JY Guillou/Flickr

Sensu dan uchiwa sangatlah penting pada hari-hari di musim panas. Meskipun Anda bekerja di ruangan ber-AC, Anda masih harus menunggu kereta atau bus di luar. Sensu lipat sangat berguna dan praktis disimpan dalam tas Anda. Dijual di Kyoto Craft Mart (T1, 4F) / SATSUMAYA OKUTANIEN (T1, 4F) / Wamonoya Kaya (T1, 4F), dll.

 

16. Casing Smartphone

Bagi Anda yang lebih suka barang-barang berguna untuk suvenir. Casing smartphone dengan motif Jepang tersedia di Wamonoya Kaya (T1, 4F). Terdapat desain penuh warna dan trendi untuk wanita dan pria. Pastikan casing tersebut cocok dengan smartphone yang akan dipasangkan.

 

17. Barang-Barang Hello Kitty

arcticpenguin/Flickr

Hello Kitty adalah salah satu karakter favorit di dunia. Hadir dengan berbagai gaya, dan Anda bahkan bisa menemukan edisi spesial bandara. Mulai dari gantungan kunci kecil hingga boneka berharga mahal, semua bisa Anda temukan dan membawanya pulang! Dijual di Hello Kitty Japan (T1, 4F) / BeeBox (T2, 4F) / Fa-So-La HELLO KITTY (T2, 4F).

18. Barang-Barang Pokemon

Pokemon adalah karakter anime favorit lainnya yang sudah mendunia. Dikatakan bahwa terdapat 720 karakter Pokemon, dan ada lebih dari 200 ribu barang Pokemon yang dijual di Jepang. Temukan salah satu karakter kesukaan Anda di Pokemon Store (T2, 4F).

 

19. Handuk Imabari

Handuk imabari mulai mendapat perhatian nasional dan internasional karena kualitasnya yang tinggi. Toko IORI (T1, 4F) memajang berbagai imabari sebagai salah satu toko dari distrik produsen handuk di Jepang. Produk mereka lembut, tahan lama dan memiliki daya serap yang tinggi. Terlebih lagi, mereka menawarkan bermacam-macam warna dan desain. Sangat cocok untuk penggunaan sehari-hari.

 

20. Alas Kaki

Kebanyakan orang mungkin tidak membayangkan kaos kaki dengan jari-jari kaki. Kaos kaki dua jari dan lima jari sangat populer di Jepang, sering dipakai ketika menggunakan geta atau zori yang mirip dengan sandal jepit. Selain nyaman dipakai, alas kaki ini juga baik untuk kesehatan. Apabila Anda memakai zori yang terbuat dari kain atau kayu, Anda akan jauh lebih merasa nyaman dibandingkan memakai sepatu jika sudah terbiasa. Dapat Anda beli di Meri matka (T1, 4F; kaos kaki & zori) / Tabio (T1, 4F; kaos kaki) / Wamonoya Kaya (T1, 4F; kaos kaki ) / Kutsushitaya (T2, 4F).

 

21. Perlengkapan Tulis Edisi Terbatas

Bagi penggemar perlengkapan alat tulis, Jepang dikenal memiliki produk-produk unik seperti pulpen Frixion. Apabila Anda menyukai produk yang dirancang dengan baik atau produk edisi terbatas, ada dua toko khusus yang menjualnya: Smith (T1, 4F) dan TRAVELLERS'S FACTORY AIRPORT (T1, 4F). Dulu mereka menjual berbagai buku catatan Rollbahn dengan desain khusus, dan saat ini mereka menawarkan buku cataran untuk traveler dalam edisi terbatas bandara.

22. Mug & Tumbler dari Starbucks

Mug dan tumbler Starbucks sudah menjadi suvenir populer di dunia. Di Bandara Narita, Anda bisa menemukan semua desain lokal termasuk edisi khusus bandara yang hanya tersedia di bandara-bandara Jepang. Terdapat tiga kafe Starbucks: T2 3F sebelum pemeriksaan paspor, di area keberangkatan (T1 4F), dan di north wing.

23. Barang-Barang Edisi Terbatas dari THE AIRPORT STORE UNITED ARROWS

www.united-arrows.co.jp

THE AIRPORT STORE UNITED ARROWS (T1, 4F) menjual barang-barang kenang-kenangan seperti tas jinjing (4320 yen termasuk pajak) dari ‘GNUOYP’, produsen tas Jepang. Selain itu, mereka juga menjual pakaian dan barang-barang yang cocok digunakan untuk perjalanan atau barang-barang edisi terbatas.

HP: www.united-arrows.co.jp/airport/index.html (Hanya Bahasa Jepang)

 

24. Barang-Barang untuk Travel dari B JIRUSHI YOSHIDA

www.bjirushi.com

B JIRUSHI YOSHIDA (T1, 4F) adalah produk dari BEAMS dan YOSHIDA & Co., Ltd., produsen koper ternama. Mungkin Anda sudah mengenal merek ini karena mereka pernah berkolaborasi dengan beberapa perusahaan luar negeri. Produk-produk yang dirancang dengan baik dengan fungsionalitas tinggi dari B JIRUSHI YOSHIDA dicintai di seluruh dunia. Silakan luangkan waktu Anda menemukan barang-barang travel setelah perjalanan Anda di Jepang.

HP: www.bjirushi.com/v2/html/blog.php?keyword=narita_info#.Vap0SPntmko (Hanya Bahasa Jepang)

 

25. Elektronik

Apabila Anda tertarik menjadikan elektronik sebagai suvenir atau untuk digunakan sendiri, toko Fa-So-La di area keberangkatan bisa menjadi tempat yang tepat. Meskipun rice cooker dan heated toilet seats tampak populer, gadget yang lebih berguna seperti kamera atau USB dengan berbagai bentuk unik juga merupakan opsi suvenir yang bagus. Anda bisa mengunjungi Kitamura (T2, 4F), toko khusus kamera.

 

26. Produk-Produk yang Hanya Ada di Apotek Jepang 

Sebagian besar orang tentu sudah mengetahui bahwa produk-produk Jepang sangat aman dan dapat diandalkan. Produk yang kami rekomendasikan di sini adalah kompres panas atau kompres dingin untuk nyeri otot atau keseleo. Anda bisa membeli obat-obatan Cina versi Jepang yang dikemas seperti suplemen kesehatan tanpa perlu resep obat. Mereka sangat berguna dan jarang ditemui di luar negeri. Ada beberapa apotek di area publik dan Apotek Fa-So-La di area keberangkatan.

27. Ut X kabuki

www.uniqlo.com

UNIQLO mulai menjual produk kolaborasi dengan Kabuki. Pola-pola yang digunakan merepresentasikan motif tradisional kostum Kabuki terutama dari keluarga Ichikawa, klan aktor Kabuki. Anda mungkin pernah mendengar istilah "barang lama bisa menjadi baru". Itulah yang dihadirkan dalam produk ini. Mereka juga menjual deretan suvenir Jepang. UNIQLO (T1, 4F).

 

28. Barang-Barang Anime, Game & Manga

Danny Choo/Flickr

Saat ini, Anda bisa membeli kaos edisi terbatas (lihat gambar di atas) yang sebelumnya hanya dijual di luar negeri mulai bulan Agustus 2015. Atau Anda lebih suka kaos Hatsune Miku dan barang-barang yang berkaitan dengan Dragonball? Semua dapat Anda beli hanya di COSPA AKIHABARA SATELITE STATION (T1, 4F).

29. Produk-Produk Seni dan Desain Kontemporer

Apakah Anda menyukai seni kontemporer? Di LAMMFROMM (T1, 4F), Anda bisa membeli produk-produk pilihan yang dirancang dengan baik dan barang-baraang yang didesain oleh Yoshitomo Nara atau Yayoi Kusama, keduanya sudah diakui secara nasional dan internasional. Apabila Anda suka dengan desain mereka, bagaimana jika mengunjungi museum yang memamerkan hasil karya mereka pada kunjungan Anda berikutnya?

(Update: Toko ini sudah tutup sejak tanggal 22 Maret 2017.)

 

30. Produk-Produk Orisinal Vanilla Air

www.vanilla-air.com

Vanilla Air telah memiliki toko mereka sendiri. V store (T3, 2F area publik) di Bandara Narita baru saja dibuka dan menjual produk-produk orisinal mereka yang biasanya hanya dijual saat penerbangan. Saat ini, mereka menjual tas jinjing edisi terbatas sebagai peringatan kepindahan mereka ke terminal 3 di Bandara Narita. Harap luangkan waktu Anda untuk berbelanja di terminal 3.

Peta Bandara Internasional Narita (Pamflet panduan terminal)

Panduan Lantai Bandara Internasional Narita -Terminal 1- :

http://www.narita-airport.jp/en/travel/panf/official_guide/official_guide_t1_02.pdf

Panduan Lantai Bandara Internasional Narita -Terminal 2- :

http://www.narita-airport.jp/en/travel/panf/official_guide/official_guide_t2_02.pdf

Panduan Lantai Bandara Internasional Narita - Terminal 3

http://www.narita-airport.jp/t3/en/floormap/pdf/floor-guide.pdf

Situs Resmi Bandara Internasional Narita:

http://www.narita-airport.jp/en/

 

Jika Anda ingin tahu lebih banyak tentang suvenir dari Jepang, baca juga artikel ini

[Gambaran Umum]

15 Must-buy Souvenirs From Japan

50 Medicines and Beauty Products from Drug Stores in Japan Picked by Japanese Pharmacists

10 Must-buy Traditional Japanese Accessories For Souvenirs

 

[Tokyo]

20 Souvenirs You Should Buy in Tokyo

 

[Kyoto]

30 Must-Buy Food Souvenirs from Kyoto

20 Kyoto souvenirs you should definitely buy

 

[Osaka]

10 food souvenirs you can only buy in Osaka

20 Must-Buy Souvenirs from Osaka

 

[Hokkaido]

11 Sweet Souvenirs To Buy In Hokkaido

 

[Kecantikan dan Kosmetik]

20 Beauty Products You Can Buy at Drugstores At Japan

11 Affordable Skincare Products to Buy in Japan

11 High-end Skincare Products to Buy in Japan

15 Must-Buy Japanese Cosmetic Brands

10 Japanese beauty appliances that can be used worldwide

20 Japanese Beauty Electronics You Should Check Out

 

[Fashion]

11 Recommended Japanese Lingerie Brands to Buy in Japan

12 Japanese Lingerie Brands You Need To Check Out

11 Lolita Brands You Should Check Out in Japan

Spesial Kanto

The information in this article is accurate at the time of publication.

About the author

Taniguku
Taniguku
  • Check out our writers’ top Japan travel ideas!

Cari Restoran